Di Pertemuan G20, Jokowi: Ekonomi Dunia Masih Terguncang, Bukan Saatnya untuk Rivalitas

Michelle Natalia
Di Pertemuan G20, Presiden Jokowi sebut ekonomi dunia masih terguncang, bukan saatnya untuk rivalitas.

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengatakan, ekonomi dunia masih terguncang imbas pandemi Covid-19. Karena itu, dalam kondisi saat ini tak ada satu pun negara yang bisa bangkit sendiri. 

"Saat ini, winter yang berat benar-benar datang. Pandemi belum berakhir, dan ekonomi dunia masih terguncang. Dalam situasi seperti ini, tidak ada satu negara pun yang bisa bangkit sendirian. Semua negara saling terkoneksi, tidak ada yang terisolasi," kata dia dalam pembukaan 1st Finance Ministers and Central Bank Governor (FMCBG) Indonesia G20 Presidency 2022, Kamis (17/2/2022). 

Menurutnya, kebangkitan satu kawasan akan membangkitkan kawasan yang lainnya. Sebaliknya, keruntuhan satu kawasan akan ikut meruntuhkan Kawasan lainnya. 

"Dalam situasi yang seperti ini, bukan saatnya untuk rivalitas. Bukan saatnya membuat ketegangan baru yang menganggu pemulihan dunia apalagi yang membahayakan keselamatan dunia, sebagaimana yang terjadi di Ukraina saat ini," tutur Jokowi.

Dia berharap semua pihak harus menghentikan rivalitas dan ketegangan untuk fokus membangkitkan ekonomi dunia. 

"Kita harus fokus untuk bersinergi untuk berkolaborsi menyelamatkan dan membangkitkan dunia tempat kita hidup. Untuk segera bangkit kembali, pulih kembali," ujar Jokowi.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
3 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
3 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
3 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Nasional
3 hari lalu

Roy Suryo cs Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Jokowi, Polisi segera Panggil!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal