Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Mau Beri Insentif Industri Otomotif

Binti Mufarida
Ma’ruf Amin di GIIAS 2024 (foto: iNews.id/Bintara)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengaku akan memberikan insentif dalam rangka menumbuhkan industri otomotif di dalam negeri. Hal itu dilakukan demi mendorong pertumbuhan ekonomi.

"Pemerintah terus melakukan penguatan regulasi dan pemberian insentif demi menumbuhkan industri otomotif dalam negeri," ucap dia saat membuka Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (18/7/2024). 

Ma’ruf Amin menjelaskan bahwa industri otomotif pada dasaenya telah memberikan kontribusi terhadap perekonomian nasional. Tak sedikit, tingkat pertumbuhan mencapai lebih dari 7 persen dan kinerja ekspor tumbuh hampir 6 persen di tahun 2023. 

"Hal ini tentunya menjadi potensi yang harus dimanfaatkan untuk memacu Indonesia masuk ke jajaran sepuluh besar produsen kendaraan bermotor di dunia," kata Ma’ruf Amin.

Lebih lanjut, ia mengatakan pemerintah terus berkomitmen untuk mewujudkan industri otomotif nasional yang mandiri, tangguh, dan berkelanjutan.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Mobil
13 hari lalu

BAIC Boyong Mobil Hybrid BJ30 di GIIAS Makassar 2025

Nasional
21 hari lalu

Ini Penjelasan BGN soal Heboh Insentif Rp5 Juta untuk Konten MBG Viral

Nasional
21 hari lalu

BGN Buka Suara Soal Heboh Insentif Rp5 Juta untuk Konten MBG Viral: Hanya Candaan

Nasional
27 hari lalu

Mendikdasmen: Insentif Guru Honorer Naik Jadi Rp400.000 di 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal