Dukung Penyelenggaraan PON XX Papua 2021, PLN Kucurkan Dana Rp 313 Miliar

Suparjo Ramalan
Yunus Wonda, Ketua Harian Pengurus Besar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - PT PLN (Persero) mengucurkan dana sebesar Rp313 miliar untuk mendukung penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, yang digelar Oktober mendatang. 

Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia PLN, Syofvi F. Roekman, mengatakan sebagian besar dana tersebut dialokasikan untuk membangun infrastruktur kelistrikan di sejumlah wilayah di Papua, terutama di Kabupaten Jayapura, Kota Jayapura, Kabupaten Merauke dan Kabupaten Mimika yang menjadi lokasi penyelenggaraan PON. Dana tersebut juga untuk mendukung kegiatan pembukaan PON. 

"Dari awal PLN berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan PON di Papua. Ini adalah perhelatan nasional. Keberhasilan penyelenggaraan PON ada keberhasilan bangsa," kata Syofvie saat mengunjungi Stadion Lukas Enembe, di Papua, Selasa (14/09/2021). 

Dalam kunjungan itu, Syofvie memastikan keandalan pasokan listrik di seluruh venue dan fasilitas pendukung ajang olahraga yang digelar empat tahun sekali tersebut. 

Dari total daya mampu listrik mencapai 228,2 megawatt (MW), diproyeksikan beban puncak saat penyelenggaraan PON mencapai 153,5 MW. Sehingga ada cadangan daya sekitar 74,7 MW.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Pengguna EV Naik saat Libur Nataru, Konsumsi Listrik SPKLU Melonjak 479 Persen

Buletin
6 hari lalu

Kriminalitas Menggila, Emak-Emak Disandera dan Sindikat Kabel PLN Dibekuk Polisi

Nasional
7 hari lalu

Tarif Listrik Tak Naik, Bahlil: Masih seperti yang Lama

Nasional
10 hari lalu

Konsumsi Listrik Melonjak hingga 40,23 GW saat Malam Tahun Baru 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal