Mantan Presiden Inter Milan itu menyebut, torehan tersebut merupakan salah satu bukti konkret transformasi BUMN melalui efisiensi dan perbaikan model bisnis telah berjalan sesuai dengan arah strategis yang ditetapkan. Pencapaian kinerja BUMN ini tidak terlepas dari peran para mitra BUMN yang telah berkolaborasi secara baik, terlebih lagi pada situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.
"Alhamdulillah kinerja BUMN pada 2021 jauh lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berhasil merealisasikan sebagian dari tahapan roadmap transformasi BUMN," ujar Erick.
"Dan tentu tidak lupa kolaborasi BUMN dengan mitra kerja juga mendorong pencapaian kinerja BUMN," imbuh pria yang memimpin Kementerian BUMN sejak Oktober 2019.