Erick Thohir Akui Kerap Teror Direksi Bio Farma sejak Awal Pandemi, Ini Pemicunya

Suparjo Ramalan
Menteri BUMN, Erick Thohir. (Foto: dok iNews)

JAKARTA, iNews.id - Menteri BUMN, Erick Thohir, mengakui kerap meneror Direktur Utama (Dirut) dan jajaran Direksi PT Bio Farma (Persero) sejak awal pandemi Covid-19. Salah satu pemicunya adalah agar Bio Farma mengambil inisiatif strategis dalam memproduksi vaksin Covid-19

Erick Thohir mengungkapkan, sejak kasus pandemi Covid-19 dinyatakan masuk ke Indonesia pada Maret 2020, dia mendesak Bio Farma yang menjadi induk Holding BUMN Farmasi itu, untuk mengambil langkah strategis menghadapi pandemi Covid-19. 

Menurut dia, saat krisis kesehatan seperti pandemi dan pascakrisis, BUMN di sektor kesehatan perlu mengambil inisiatif strategis. Upaya ini agar perusahaan lebih kompetitif dan siap menghadapi dinamika yang terjadi. 

"Dirut yang sejak Maret (2020) saya teror, mestinya sampai hari ini saya teror juga, semua enggak lain karena sayang sama Bio Farma. Kita ingin dorong bagaimana kita bisa lebih kompetitif," ungkap Erick Thohir, saat kick off uji klinis III vaksin BUMN, Kamis (9/6/2022).

Menteri BUMN berharap, Bio Farma mampu mendorong kedaulatan kesehatan di Indonesia. Salah satunya dengan memperluas kapasitas produksi vaksin dan obat-obatan. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
All Sport
17 jam lalu

Target 82 Emas! Menpora Erick Thohir Kawal Langsung Indonesia di ASEAN Para Games 2025

Soccer
7 hari lalu

Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Tantang Vietnam di Grup A

Soccer
9 hari lalu

John Herdman Diperkenalkan, Erick Thohir Minta Semua Pihak Satu Barisan demi Timnas Indonesia

Soccer
9 hari lalu

John Herdman Beri Pesan Khusus untuk Suporter Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal