JAKARTA, iNews.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir melakukan perombakan susunan Direksi PT Danareksa (Persero). Pemegang saham memberhentikan Muhammad Teguh Wirahadikusumah sebagai Direktur Keuangan Danareksa.
Erick kemudian mengangkat Basaria Martha Juliana untuk mengisi posisi Direktur Keuangan Danareksa. Muhammad Teguh dipercaya pemegang saham sebagai Direktur Utama PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) atau PPA, anggota Holding Danareksa.
Perombakan ini mengacu pada Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK-368/MBU/12/2023 tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan, dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Komisaris Perusahaan Perseroan (Persero) PT Danareksa, serta SK-369/MBU/12/2023 tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan, Pengalihan Tugas dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Danareksa.
“Kami percaya pengangkatan Dewan Komisaris dan Direksi Danareksa yang baru akan dapat memberikan kontribusi dan nilai tambah yang besar bagi Danareksa,” ujar Corporate Secretary Danareksa, Agus Widjaja dalam keterangannya, Senin (18/12/2023).
“Kami mengucapkan selamat bertugas kepada seluruh Dewan Komisaris dan Direksi yang telah ditunjuk, semoga dapat membawa Danareksa pada kemajuan yang lebih baik lagi,” tuturnya.