Gajian Cepat Habis? Ini Solusinya!

MNC Media
Simak solusi dari MNC Bank yang perlu dilakukan dalam mengatasi pengelolaan uang gaji yang tidak efisien. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Salah satu masalah yang sering dihadapi masyarakat jaman now adalah pengelolaan uang gaji yang tidak efisien, sehingga menyebabkan dana habis sebelum akhir bulan tiba. Bagi sebagian orang, menabung di bank konvensional sering tidak solutif untuk mencapai tujuan keuangan jangka panjang.

Nah, mari kita bahas satu per satu upaya yang perlu dilakukan dalam mengatasi masalah tersebut.

1. Menyadari Alur Pola Pengeluaran
Kebiasaan belanja berlebihan atau pengeluaran yang tidak terencana adalah penyebab utama mengapa uang gajian kita cepat habis. Banyak orang terjebak dalam pola konsumtif yang menyebabkan tabungan habis tanpa sisa, bahkan sekedar untuk ditabung atau berinvestasi. Untuk mengatasi masalah ini, langkah pertama yang harus diambil adalah mencatat pengeluaran secara rinci dan memahami di mana pengeluaran kita biasanya digunakan.

2. Membuat Rencana Anggaran
Setelah menyadari pola pengeluaran, langkah selanjutnya adalah membuat anggaran dengan matang. Prioritaskan pengeluaran yang paling penting terlebih dahulu seperti kebutuhan dasar (makanan, tempat tinggal, transportasi, dan kesehatan). Selain itu, alokasikan sebagian pendapatan untuk ditabung atau diinvestasikan, sehingga kita tidak lagi merasa tergoda untuk menghabiskan seluruh gaji.

3. Manfaatkan Promo Investasi
Ketika kita sudah mengelola anggaran dengan baik dan bijak, pertimbangkan untuk menyimpan sebagian uang di instrumen investasi dengan promo menarik. Deposito bisa menjadi adalah salah satu instrumen keuangan yang relatif aman dan memberikan keuntungan lebih besar daripada tabungan konvensional.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
All Sport
7 jam lalu

RCTI ke Semifinal MNC Sports Competition, Targetkan Juara Lagi!

Nasional
3 jam lalu

BKPM: Premanisme dan Ormas Penyebab Naiknya Biaya Investasi di Indonesia 

Bisnis
20 jam lalu

Daftar Webinar Gratis MNC Sekuritas The Hidden Game: Strategi Trader Profesional di Balik Bid dan Offer

Internasional
21 jam lalu

Fantastis, Pangeran Saudi MBS Guyur Amerika Investasi Rp16.743 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal