Gandeng 2 Perusahaan India, PPI Bakal Ekspor Getah Damar dan Rempah-rempah 

Suparjo Ramalan
PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) menggandeng dua perusahaan India, Raaj Handicraft dan Barath Internasional untuk kerja sama perdagangan. (Foto: Dok. PPI)

Sebagai BUMN di bidang perdagangan domestik, internasional, pergudangan, dan logistik, lanjut dia, PPI berpartisipasi dalam pameran internasional dan mencatatkan kerja sama ekspor dan impor, hingga menjalin kerja sama bilateral dengan Tanzania.

Anggota Holding BUMN Pangan atau ID Food ini sudah menjalin kolaborasi dengan sejumlah negara selama kurun waktu 5 tahun terakhir. Pada Oktober 2023 lalu, perusahaan juga menjajaki peluang kerja sama dengan Kamboja.

Hernowo menyebut, hal ini menjadi pembuka gerbang kerja sama bisnis, memperluas jangkauan, mendorong pertumbuhan penjualan, dan meningkatkan eksistensi produk Indonesia di pasar Kamboja. 

Di sisi lain, PPI baru saja meluncurkan new design website yang dapat diakses melalui www.ptppi.co.id. Peluncuran ini merupakan upaya inovatif perusahaan terhadap tampilan baru website dengan mengedepankan keterbukaan informasi, berorientasi pada pelanggan, dan dengan tambahan fitur katalog aset properti.

Selanjutnya, dilakukan perubahan nama gedung Graha PPI menjadi Grha PPI. Perubahan ini bertujuan untuk memberi makna dan menanamkan kesadaran bagi seluruh keluarga besar PPI bahwa Grha PPI adalah sebuah rumah bagi Insan PPI dalam memajukan bisnis perusahaan, serta meningkatkan citra positif perusahaan.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
22 hari lalu

Mendag Targetkan Transaksi Trade Expo Indonesia 2025 Tembus Rp273 Triliun

Nasional
1 bulan lalu

Zulhas Pastikan Udang Ekspor RI Terpapar Zat Radioaktif yang Ditolak AS Aman Dikonsumsi

Makro
2 bulan lalu

Purbaya Ungkap Neraca Dagang Indonesia Tetap Kuat, Ini Alasannya

Nasional
2 bulan lalu

Mahasiswa RI Meninggal di Wina Austria, Sempat Dampingi Kunjungan Pejabat

Makro
2 bulan lalu

Ekspor Produk Pertanian hingga Perikanan Naik 15,6 Persen, CPO Jadi Pendorong

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal