JAKARTA, iNews.id - Produsen alat transportasi asal China, Shandong Heavy Industry Group (SHIG) akan memperluas pemasaran produknya di Indonesia. Hal ini dilakukan dengan penandatanganan joint venture agreement (perjanjian usaha patungan) bersama MNC Group.
Chairman Shandong Heavy Industry Group, Tan Xuguang mengapresiasi perjanjian kerja tersebut sebagai strategi perusahaan untuk memperluas bisnis penjualan produk atau alat alat transportasi asal China di Indonesia.
"Kerja sama ini bertujuan untuk mendukung penjualan produk dan peralatan kami yang sudah sangat terkenal di kalangan industri di Indonesia," kata Tan Xuguang dalam sambutannya di Park Hyatt Jakarta, Senin (22/2/2024).
Tan Xuguang menjelaskan SHIG merupakan produsen peralatan industri transportasi multinasional terkemuka di Tiongkok. Grup ini memiliki perusahaan terkenal di China seperti Weichai Power, SINOTRUK, SHACMAN, Weichai Lovol Intelligent Agriculture, Shantui, Lovol Construction Machinery, Zhongtong Bus, Fast Transmision, dan Hande Axle.
Lewat kerja sama yang dijalin bersama MNC Group ini, Tan Xuguang berharap bisa memperluas basis penjualan produk-produk SHIG di Indonesia. Mulai dari platform media sebagai sarana perikanan, maupun ekosistem bisnis keuangan yang dimiliki MNC Group sebagai sarana pembiayaan.