Garuda Indonesia Kembalikan Bertahap 2 Pesawat Bombardier CRJ-1000 ke Lessor

Suparjo Ramalan
Garuda Indonesia mengembalikan pesawat Bombardier CRJ-1000 secara bertahap. Pada fase awal dilakukan pengembalian dua pesawat kepada lessor asal Kanada. (Foto: www.bombardier.com)

JAKARTA, iNews.id - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mengembalikan pesawat Bombardier CRJ-1000 secara bertahap. Pada fase awal dilakukan pengembalian dua pesawat kepada lessor asal Montreal, Kanada, Nordic Aviation Capital (NAC) dan Export Development Canada (EDC). 

Tercatat, ada 18 pesawat Bombardier CRJ-1000 yang sebelumnya pernah dioperasikan emiten dengan kode saham GIAA ini. Dua pesawat Bombardier CRJ-1000 yang dikembalikan dengan nomor registrasi PK-GRQ dan PK-GRN tersebut diberangkatkan pada pukul 09.00 WIB dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta menuju MHIRJ Facility Service Centre, Tucson, Arizona, Amerika Serikat. 

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menuturkan, tindak lanjut pengembangan armada tersebut merupakan kesepakatan negosiasi bersama Nordic Aviation Capital dan Export Development Canada. 

Pengembalian armada, lanjut Irfan, merupakan bagian dari strategi restrukturisasi yang dijalankan Garuda Indonesia setelah dirampungkannya putusan homologasi PKPU, termasuk intensifikasi rencana strategis perusahaan dalam percepatan pemulihan kinerja. 

"Pengembalian pesawat merupakan langkah transformasi Garuda Indonesia untuk memperkuat fundamen operasional yang lebih solid dengan mengoptimalkan utilisasi armada, serta penyesuaian alat produksi termasuk spesifikasi pesawat yang disesuaikan dengan segmentasi dan karakteristik pasar," ujar Irfan, Selasa (2/8/2022).

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

5 Fakta Pesawat Raksasa Airbus A400M Tiba di RI, Nomor 4 Bisa Dipakai untuk Misi Kemanusiaan Gaza

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Nego Mau Tambah Lagi 4 Unit Pesawat Raksasa Airbus A400M

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Serah Terima Pesawat Raksasa Airbus A400M di Halim Perdanakusuma

Nasional
3 hari lalu

Pesawat Airbus A400M Pesanan Prabowo Diterbangkan Langsung dari Spanyol ke RI

Nasional
6 hari lalu

Presiden Prabowo Tiba di Korea Selatan, Siap Hadiri KTT APEC 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal