Garuda Indonesia Optimistis Bisa Lunasi Utang Rp70 Triliun

Suparjo Ramalan
Pesawat Garuda Indonesia. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Manajemen PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk optimistis dapat melunasi utang perseroan yang tercatat mencapai Rp 70 triliun. Sejumlah upaya telah disiapkan untuk dapat melunasi utang tersebut. 

Optimisme manajemen Garuda Indonesia tersebut disampaikan dalam surat kepada PT Bursa Efek Indonesia (BEI), terkait pemberitaan mengenai kondisi keuangan perseroana yang terbelit utang. 

"Untuk penyelesaian utang perseroan, saat ini telah dan terus melakukan upaya-upaya dalam rangka memastikan risiko solvabilitas dapat dimitigasi dengan sebaik-baiknya," bunyi surat balasan Garuda kepada BEI, Jumat (28/5/2021). 

Adapun langkah yang akan dilakukan manajemen Garuda Indonesia untuk melunasi utang, antara lain melakukan negosiasi dengan lessor pesawat, menjalankan restrukturisasi utang usaha, termasuk terhadap Badan Usaha Milik Negara (BUMN) serta mitra usaha lainnya, hingga mengoptimalkan negosiasi langkah restrukturisasi pinjaman perbankan dan lembaga keuangan lainnya.

"Seluruh upaya yang dilakukan oleh perseroan pada prinsipnya dilakukan dengan tetap mempertimbangkan kondisi kinerja dan likuiditas perseroan yang berdampak signifikan imbas situasi pandemi Covid-19," lanjut surat tersebut," isi kutipan surat tersebut. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Sulut
5 tahun lalu

Dililit Utang Rp70 Triliun, Harga Saham Garuda Indonesia Anjlok

Makro
3 hari lalu

Utang Luar Negeri RI Turun jadi Rp7.105 Triliun di Kuartal III 2025

Nasional
5 hari lalu

Purbaya Mau Bentuk Tim Penagih Utang Baru usai Bubarkan Satgas BLBI

Nasional
5 hari lalu

Garuda Indonesia Tunda Beli Pesawat Baru Meski Kantongi Rp23,67 Triliun dari Danantara 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal