IHSG Sesi I Ditutup Naik 18 poin ke Level 6.650

Dinar Fitra Maghiszha
IHSG ditutup menguat 18,2 poin atau 0,28 persen di level 6.650,575 pada penutupan perdagangan sesi I hari ini, Selasa (9/11/2021). (foto: Antara)

"Mengingat untuk dana asingnya sendiri forced flownya juga masih dalam in flow. Artinya, masih banyak dana asing yang mengalir ke Indonesia. Dari market kita masih menjadi in flow sehingga kita berharap bersama semoga bisa all time high juga," kata Kefas kepada MNC Portal, Selasa (9/11/2021).

Menyusul IHSG, beberapa indeks juga terpantau bergerak variatif seperti indeks LQ45 tertekan 0,08 persen di 949,76, JII 0,00 persen di 567,00, IDX30 turun 0,21 persen di 504,05, dan MNC36 turun 0,17 persen di 322,08.

Beberapa indeks sektoral yang terdongkrak naik seperti: bahan baku naik 0,79 persen, energi naik 1,77 persen, keuangan naik 0,14 persen, infrastruktur naik 0,14 persen, transportasi naik 2,94 persen, properti naik 0,27 persen, dan teknologi naik 1,21 persen.

Sedangkan yang tertekan yakni: konsumsi siklikal turun 0,05 persen, konsumsi non-siklikal turun 0,02 persen, industri turun 0,43persen.

Sementara itu, saham-saham top gainers adalah: PT Temas Tbk (TMAS) naik 24,62 persen di Rp496, PT Capitol Nusantara Inidonesia Tbk (CANI) melesat 24,26 persen di Rp210, dan PT Metro Healthcare Indonesia Tbk (CARE) menguat 8,65 persen di Rp515.

Adapun saham saham yang masuk top losers antara lain, PT Bank Bumi Arta Tbk (BNBA) melemah 6,92 persen di Rp2420, PT Arkadia Digital Media turun 6,62 persen di Rp282, dan PT Bank Victoria Tbk (BVIC) merosot 6,59 persen di Rp170.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Keuangan
15 jam lalu

IHSG Selama Sepekan Naik 0,52 Persen, Kapitalisasi Pasar Tembus Rp15.391 Triliun

Keuangan
1 hari lalu

IHSG Ditutup Turun ke Level 8.414 jelang Akhir Pekan

Keuangan
2 hari lalu

IHSG Hari Ini Ditutup Kembali Menguat ke 8.419, Nilai Transaksi Tembus Rp19,39 Triliun

Keuangan
3 hari lalu

IHSG Hari Ini Ditutup Melesat ke 8.406, SGRO-JAST Pimpin Top Gainers

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal