Indonesia Butuh 127,1 Juta Metrik Ton Batu Bara untuk PLTU Tahun Ini

Athika Rahma
Indonesia butuh 127,1 juta metrik ton batu bara untuk PLTU tahun ini. (Foto: Ilustrasi/Ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan, secara total PLTU masih membutuhkan 127,1 juta metrik ton (MT) batu bara pada tahun ini. Rinciannya, 64,2 juta MT untuk PLTU Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan 62,9 juta untuk Independent Power Producer (IPP) atau swasta. 

"Rata-rata kebutuhannya mencapai 10-11 juta MT per bulan," kata dia dalam keterangannya, dikutip Jumat (17/2/2022).

Kebutuhan batu bara domestik diproyeksi akan terus meningkat dalam kurun waktu lima tahun mendatang. Peningkatan ini terjadi pada sektor pembangkit dan industri. 

"Dari 165,75 juta ton pada 2022 meningkat menjadi 208,54 juta ton di tahun 2025," ujarnya.

Pada Januari 2022, produksi batu bara telah mencapai 34 juta ton. Sebanyak 13 juta ton dimanfaatkan untuk kebutuhan domestic market obligation (DMO) dan 12 juta ton diekspor.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Bisnis
2 hari lalu

MNC Energy Investments Pastikan Seluruh Operasional Tambang Tak Gunakan Jalan Negara

Bisnis
2 hari lalu

MNC Energy Investments Catat Realisasi Produksi Batu Bara 3,38 Juta MT di 2025

Bisnis
2 hari lalu

Kinerja Operasional Solid di 2025, MNC Energy Investments Siap Akselerasi Produksi di 2026

Nasional
3 hari lalu

Pengguna EV Naik saat Libur Nataru, Konsumsi Listrik SPKLU Melonjak 479 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal