JAKARTA, iNews.id - Kementerian Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan Indoor Multifunction Stadium (IMS) Gelora Bung Karno (GBK) telah rampung dibangun dan siap diresmikan.
Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Essy Asiah, mengatakan Indoor Multifunction Stadium GBK akan menjadi sarana olahraga indoor terbesar di Indonesia.
Adapun pembangunan IMS sendiri saat ini sudah rampung keseluruhan. Dan nantinya IMS GBK akan menjadi venue dari event Piala Dunia Basket atau FIBA World Cup 2023 yang dijadwalkan berlangsung mulai 25 Agustus mendatang.
"Ini adalah salah satu sarana olahraga indoor yang terbesar saat ini di Indonesia," kata Essy Asiah dalam acara Construction Focus, Selasa (27/6/2023).
Essy menyampaikan, nantinya arena IMS ini akan memiliki banyak fungsi yang tidak hanya digunakan sebagai FIBA World Cup 2203.