JAKARTA, iNews.id - TikTok dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) mengumumkan kemitraan strategis untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia. Kedua belah pihak akan fokus pada pemberdayaan, serta perluasan pasar bagi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) nasional.
Direktur Eksekutif E-Commerce TikTok Indonesia, Stephanie Susilo membeberkan alasan TikTok memilih Tokopedia sebagai mitra bisnisnya. Menurutnya, TikTok dan Tokopedia punya visi dan misi yang sama yaitu mengembangkan UMKM dan bisnis lokal.
"Kami punya visi dan misi yang sama untuk menjujung tinggi bisnis lokal, UMKM lokal, dan bisnis Indonesia," ujar Stephanie saat ditemui di Tokopedia Tower, Jakarta, Selasa (12/12/2023).
Stephanie menambahkan, pihaknya ke depan akan terus menjalin kerja sama lebih lanjut dengan Tokopedia.