Jadi Pemulung di Luar Negeri, Pemuda asal Indonesia Ini Temukan Barang Mahal

Heri Purnomo
Bakie, pemuda asal Indonesia yang jadi pemulung di Australia. (foto: tangkapan layar)

JAKARTA, iNews.id - Menjadi pemulung kerap dipandang sebagai pekerjaan yang hina bahkan tidak mendatangkan penghasilan yang tinggi. Di Indonesia, pemulung identik dengan pengumpul barang rongsokan atau bekas, yang kondisinya sudah rusak alias tidak terpakai. Nilainya pun tak seberapa, sehingga terkadang dihargai per kilogram. 

Hal itu, berbeda dengan kegiatan pemulung di luar negeri. Selain bisa mendapatkan barang dalam kondisi yang masih bagus, terkadang pemulung bisa menemukan barang mahal atau bermerek. 

Kegiatan memulung barang di luar negeri dibagikan oleh pemuda asal Indonesia bernama Bakie melalui kanal YouTube-nya. Dia mengungkapkan, saat memulung dia sering menemukan barang-barang yang bernilai tinggi.

Pengalaman memulung di luar negeri, tepatnya di Australia, yang dibagikan Bakie sukses membuat netizen Indonesi terheran-heran dengan apa yang ditemukannya. 

Dalam salah satu tayangan, Bakie mengatakan bahwa barang-barang yang dibuang di wilayah tersebut merupakan barang yang sudah tidak diperlukan lagi oleh pemiliknya. Namun biasanya, barang-barang tersebut masih bisa digunakan kembali oleh orang-orang yang membutuhkan.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Megapolitan
3 bulan lalu

TPA Galuga Bogor Longsor, 1 Orang Tewas Tertimpa Reruntuhan Sampah

Nasional
4 bulan lalu

Fakta Miris Pemulung Majalaya Masak Bangkai Ayam Terekam Dedi Mulyadi

Nasional
4 bulan lalu

Viral Pemulung Bandung Terekam Dedi Mulyadi Masak Bangkai Ayam, Ini Respons Dinsos

Nasional
5 bulan lalu

Viral Lansia Luka Bakar Ditolak Berobat Karena Pakai BPJS-KIS, Ini Klarifikasi RS Mitra Jambi

Seleb
12 bulan lalu

7 Anak Artis yang Sekolah di Luar Negeri, Nomor 5 Sempat Jadi Pemulung di Amerika

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal