Jadikan Indonesia Produsen Produk Halal Dunia, Kemendag Usung Konsep Food Safety

Suparjo Ramalan
Kementerian Perdagangan (Kemendag) membidik produk halal dalam negeri menjadi produsen halal kelas dunia. (Foto: Sindonews)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Perdagangan (Kemendag) membidik produk halal dalam negeri menjadi produsen halal kelas dunia. Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah adalah mengemas produk halal konsep food safety. 

Direktur Pengembangan Produk Ekspor Kementerian Perdagangan Olvy Andrianita mengatakan, produk halal Indonesia mengacu pada nilai tambah dengan konsep food safety dan kehalalannya.

Sifatnya food safety sendiri adalah kepastian produk tidak membahayakan konsumen ketika disiapkan dan dikonsumsi sesuai dengan kegunaannya. Baik dari proses pengolahan hingga rantai makanan, seperti pembelian dan penyajian.

Olvy menegaskan, kebutuhan produk halal semakin meningkat dan variatif. Ini tidak saja berkembang di negara-negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI), tapi juga dan non negara OKI.

"Misalnya, ketika ingin produksi produk halal, Kemendag dan pelaku bisnis ingin fokus pada pasar yang dibikin ke OKI dan non OKI. Yang negara non OKI seperti turis dan imigran butuh produk halal. Ini peluang yang harus diambil," ujar Olvy dalam Webinar, Business Coaching Series, ISEF Indonesia, Jakarta, Kamis (29/10/2020). 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Kuliner
11 hari lalu

Kari Otentik Jepang Bisa Halal Juga Kok, Ini Caranya!

Bisnis
26 hari lalu

TEI ke-40 Resmi Dibuka, Hadirkan Keunggulan Produk Indonesia Tanpa Batas 

Nasional
1 bulan lalu

BPJPH Ungkap Makna Halal Berubah secara Global, Bukan lagi soal Agama

Nasional
3 bulan lalu

Duh! Politikus Golkar Ngaku Susah Dapat Uang Halal sebagai Anggota DPR

Muslim
3 bulan lalu

Direktorat JPH Kemenag Perkuat Ekosistem Halal Nasional, Fokus pada Nilai Agama dan Gaya Hidup

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal