Jokowi Ingatkan Kepala Daerah Jaga Iklim Investasi di Wilayah Masing-masing

Dita Angga
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan agar kepala daerah terus menjaga iklim investasi di wilayahnya masing-masing agar selalu kondusif. (foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan agar kepala daerah terus menjaga iklim investasi di wilayahnya masing-masing agar selalu kondusif. Adapun salah satunya terkait hilirisasi yang saat ini terus digenjot oleh pemerintah.

“Perlu saya mengingatkan juga kepada pemerintah daerah, pak gubernur, pak bupati agar menjaga iklim investasi agar kondusif. Sehingga betul-betul nilai tambah itu muncul,” ujar Jokowi saat meresmikan pabrik smelter nikel di Morowali Utara Sulawesi Tengah, Senin (27/12/2021).

Jokowi menambahkan, melalui hilirisasi banyak keuntungan yang akan didapatkan pemerintah daerah. Mulai dari pajak hingga tersedianya lapangan pekerjaan.

“Dari industri seperti ini kita akan mendapatkan pajak, jelas. Kita akan mendapatkan lapangan pekerjaan. Kita akan mendapatkan devisa yang tidak sedikit. Yang biasanya tenaga kerja yang dapat adalah yang negara yang kita kirim bahan mentah. Sekarang tenaga kerja muncul di sini,” kata dia.

Selain itu, mantan gubernur DKI Jakarta ini juga berpesan agar para kepala daerah memberikan rasa aman bagi para investor dalam menjalankan bisnisnya. Dengan begitu, bisa meningkatkan nilai investasi di masa-masa yang akan datang.

“Kita harapkan rakyat yang berada di sekitar industri ini merasakan manfaatnya. Baik yang berkaitan dengan lapangan pekerjaan dan juga peluang-peluang usaha baru bagi usaha kecil, usaha menengah dan yang lain-lainnya. Sehingga meningkatkan pertumbuhan ekonomi di provinsi maupun di kabupaten dimana industri ini berada,” ucapnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Sikat Pengemplang Pajak, Purbaya bakal Sidak 2 Perusahaan Baja China Pekan Ini

Nasional
7 hari lalu

Bayar Utang Pajak Rp25,4 Miliar, WP di Semarang Bebas dari Sandera DJP

Nasional
8 hari lalu

Purbaya Bidik 40 Perusahaan Baja Penggelap Pajak, bakal Sidak 2 Raksasa

Nasional
8 hari lalu

Digeledah KPK, Ditjen Pajak Tegaskan Kooperatif Siap Bantu Penyidik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal