NEW YORK, iNews.id - Amerika Serikat (AS) adalah rumah bagi hampir 30 persen miliarder dunia. Di tahun ini, jumlah miliarder AS meningkat 5 persen dibandingkan tahun lalu, dari 720 menjadi 775 orang terkaya.
Jika dilihat berdasarkan peta domisili, setiap negara bagian AS menambah setidaknya 1 miliarder di tahun ini. Meski demikian, ada 4 negara bagian AS yang tercatat memiliki miliarder terbanyak.
Berdasarkan data Forbes, 4 negara bagian AS yang memiliki jumlah miliarder terbanyak, yaitu California (179 orang), New York (130 orang), Florida (92 orang), dan Texas (73 orang). Jumlah miliarder di 4 negara bagian tersebut mewakili 61 persen dari total miliarder AS.
Beberapa miliarder AS yang sangat terkenal, antara lain Larry Page dari California, Michael Bloomberg dari New York, atau Jeff Bezos dari negara bagian Washington.
Jeff Bezos bahkan tercatat menjadi orang terkaya di negara bagian Washington, mengalahkan Bill Gates. Bezos memiliki kekayaan bersih yang lebih tinggi, yakni 149 dolar AS, dibandingkan Gates dengan kekayaan bersih 104 miliar dolar AS. Baik Bezos maupun Gates tinggal di kota yang sama, yakni Medina, Washington.