Jumlah Penumpang Kereta Naik Lebih dari 100.000 per Hari di Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Iqbal Dwi Purnama
KAI mencatat terdapat kenaikan volume penumpang pada periode libur panjang Kenaikan Yesus Kristus sebanyak lebih dari 100.000 penumpang per hari. (Foto: Dok. PT KAI)

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat terdapat kenaikan volume penumpang pada periode libur panjang Kenaikan Yesus Kristus sebanyak lebih dari 100.000 penumpang per hari. Adapun, volume penumpang kereta api (KA) mencapai 854.728 orang yang tercatat sejak Rabu, 8 Mei sampai Minggu, 12 Mei 2024 atau rata-rata 170.946 penumpang per hari. 

"Terdapat penambahan 111.699 penumpang dibanding pekan sebelumnya yakni Rabu (1/5/2024) sampai dengan Minggu (5/5/2024) sebanyak 743.029 penumpang atau rata-rata 148.606 penumpang per hari," ucap VP Public Relations KAI, Joni Martinus dalam keterangannya, Senin (13/5/2024).

Puncak arus keberangkatan pada periode libur panjang tersebut yaitu pada Kamis (9/5/2024) dengan jumlah pelanggan sebanyak 175.435 penumpang. Sedangkan puncak arus baliknya terjadi pada Minggu (12/5/2024) dengan jumlah pelanggan sebanyak 201.026 penumpang.

Adapun rute favorit masyarakat pada periode libur panjang tersebut adalah Jakarta-Surabaya pp, Jakarta-Solo pp, Jakarta-Malang pp, Yogyakarta-Banyuwangi pp, Blitar-Bandung pp, dan relasi lainnya.

Untuk mengakomodasi peningkatan volume pelanggan pada periode libur panjang tersebut, KAI menambah tujuh KA tambahan. Sehingga terdapat total 1.500-an perjalanan kereta api yang melayani masyarakat untuk momen libur panjang.

"Terima kasih kami sampaikan kepada para pelanggan KAI atas pilihannya menggunakan transportasi kereta api selama libur long weekend Kenaikan Yesus Kristus. Kami tetap berkomitmen untuk menyediakan angkutan kereta api yang aman, selamat, nyaman, dan sehat," ucap Joni.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
9 hari lalu

Arus Balik Libur Nataru, 54.448 Penumpang Kereta Api Tiba di Berbagai Stasiun di Daop 1 Jakarta

Megapolitan
9 hari lalu

Puncak Arus Balik Libur Nataru, 47.259 Penumpang KA Kembali ke Jakarta

Megapolitan
11 hari lalu

Mobil Tabrak Lari Berujung Disambar Kereta di Jakut, 2 Orang Tewas

Megapolitan
11 hari lalu

Arus Balik Nataru 2026, 46.800 Penumpang Tiba di Jakarta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal