Kantor BPN Jakarta Timur Terus Berbenah Tingkatkan Kualitas Pelayanan 

Rizky Fauzan
Kantor BPN Jakarta Timur terus berbenah tingkatkan kualitas pelayanan. Foto: Facebook

JAKARTA, iNews.id - Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jakarta Timur (Jaktim) terus berbenah untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Kepala Kantor VPN wilayah Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Timur Sudarman Karjasaputra menegaskan terus berupaya menjadi lembaga yang lebih baik dalam melayani masyarakat. 

"Kantor Jakarta Timur bukan kantor yang sempurna ya, tapi kita terus berupaya," katanya, Jumat (8/7/2022). 

Sudarman membeberkan untuk menjadi lembaga yang baik dalam melayani masyarakat, telah melakukan terobosan terbaru untuk memudahkan dan melancarkan urusan yang menyangkut pertanahan, di antaranya dengan membuat drive thru untuk yang ingin serba cepat mengurus sertifikat tanah. Selain itu, juga ada layanan mandiri untuk mendidik masyarakat yang ingin mengurus pertanahan dengan cepat. 

Sementara untuk kalangan milenial disiapkan aplikasi sentuh tanahku yang serba digital dalam mengurus pertanahan dan bisa dicek berkasnya melalui aplikasi tersebut.

"Sudah menggunakan materai elektronik dan tanda tangan elektronik, jadi habis ngetik langsung tanda tanganya elektronik, materainya elektronik. Sudah ada 6 PPAT yang sudah menggunakan tanda tangan elektronik, sudah enggak ada tulis tangan," ujarnya.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

6 Siswa SD di Cipayung Serahkan Temuan HP ke Polisi, Kapolda Metro: Kalian Pahlawan

Megapolitan
13 hari lalu

Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim, 65 Personel Damkar Diterjunkan

Megapolitan
13 hari lalu

Banjir Jakarta Berangsur Surut, Tersisa 9 RT yang Masih Terendam

Megapolitan
19 hari lalu

Pria yang Bakar Istri di Jatinegara Jaktim Ditangkap, Ngaku lagi Pusing

Megapolitan
23 hari lalu

Heboh 2 Anak Disandera Ayah yang ODGJ di Jaktim, Penyelamatan Dramatis

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal