Kejatuhan 11 Miliarder Paling Dramatis, Nomor 10 Berakhir Tragis

Suparjo Ramalan
Sam Bankman-Fried, salah satu miliarder yang mengalami kejatuhan paling tragis. Foto: Reuters

10. Adolf Merckle

Kekayaan bersih terbesar: 12,8 miliar dolar AS pada 2007
Estimasi kekayaan bersih sekarang: tidak ada

Merckle adalah seorang industrialis Jerman yang investasinya terpukul parah saat krisis keuangan 2008. Yang memperburuk keadaan adalah taruhan besar yang dia buat melawan Volkswagen AG, yang menjadi bumerang pada Oktober tahun itu ketika terungkap bahwa raksasa mobil Eropa Porsche sedang berlomba untuk mengambil alih perusahaan, membuat harga saham Volkswagen melonjak. 

Merckle mencari pinjaman lebih dari 1 miliar dolar AS untuk menutupi kerugian yang ditimbulkan oleh konglomerat VEM Vermoegensverwaltung miliknya. Ketika kerajaan bisnisnya menuju keruntuhan, Merckle memilih mengakhiri hidup dengan menabrakkan dirinya ke kereta api di dekat rumahnya di Blaubeuren, Jerman pada 2009. 

Setelah kematian Adolf, putranya Ludwig berusaha menata keuangan keluarganya. Dia menjual barang-barang berharga hingga berhasil pulih. Dia sekarang memiliki kekayaan lebih dari 5 miliar dolar AS.

11. Mikhail Khodorkovsky

Kekayaan bersih terbesar: 15 miliar dolar AS pada 2004
Estimasi kekayaan bersih sekarang: tidak ada

Mantan kepala perusahaan raksasa minyak dan gas Rusia Yukos, Khodorkovsky pernah menjadi orang terkaya Rusia, dengan kekayaan 15 miliar dolar AS pada 2004. Namun setelah melakukan perdebatan publik dengan Presiden Rusia Vladimir Putin atas korupsi pemerintah, Khodorkovsky ditangkap dan dipenjara dengan alasan pajak, penggelapan dan penipuan. Semua tuduhan itu dia bantah dan kecam karena bermotivasi politik. 

Yukos, yang pernah menjadi perusahaan minyak terbesar Rusia dibubarkan dan dinyatakan bangkrut pada 2006, sebagian besar asetnya diambil oleh perusahaan minyak yang dikendalikan negara, Rosneft. Khodorkovsky diampuni pada 2013 dan sejak itu pindah ke London, di mana dia tetap menjadi kritikus vokal Putin. 

"Dunia tidak akan menjadi tempat yang aman selama Putin tetap berkuasa," kata mantan miliarder itu pada Mei di konferensi tahunan Milken Institute.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Pria di Bandung Ditangkap usai Bobol Platform Kripto Asal Inggris, Kerugian Tembus Rp6,6 Miliar

Bisnis
8 hari lalu

Intip Deretan Hobi Miliarder Teknologi Dunia, Baca Buku hingga Main Gim

Bisnis
9 hari lalu

Kisah Sukses Miliarder Mark Cuban, Pernah Jualan Kantong Sampah 

Internasional
9 hari lalu

Ini Pekerjaan Pertama Miliarder Dunia, Loper Koran hingga Programmer

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal