Kekayaan 50 Orang Terkaya Singapura Merosot Seperlima Jadi Rp2.433 Triliun

Suparjo Ramalan
Kekayaan 50 orang terkaya Singapura merosot seperlima jadi Rp2.433 triliun. (Foto: Shutterstock)

Ada dua pendatang baru tahun ini, keduanya memiliki akar internasional. Pendatang baru terkaya adalah Leo Koguan, salah satu pendiri dan ketua penyedia IT SHI International.

Pendatang baru kedua adalah Laurent Junique kelahiran Prancis, pendiri call center dan perusahaan outsourcing proses bisnis TDCX yang berbasis di Singapura, yang terdaftar Oktober lalu di Bursa Efek New York.

Adapun yang keluar dari daftar, yakni Changpeng Zhao, pendiri pertukaran crypto Binance yang pindah ke Dubai sejak tahun lalu. Selain itu, salah satu pendiri Grab Holdings, Anthony Tan, di mana saham superapp miliknya jatuh di tengah kerugian yang berkelanjutan. Kekayaan bersih minimum untuk membuat daftar turun menjadi 705 juta dolar AS dari 735 juta dolar AS pada tahun lalu.

Berikut ini 10 orang terkaya Singapura, menurut Forbes:

1. Li Xiting
Kekayaan bersih: 15,6 miliar dolar AS atau Rp231,4 triliun

2. Robert dan Philip Ng
Kekayaan bersih: 15,2 miliar dolar AS atau Rp225,5 triliun

3. Goh Cheng Liang 
Kekayaan bersih: 13 miliar dolar AS atau Rp192,85 triliun

4. Eduardo Saverin
Kekayaan bersih: 9,6 miliar dolar AS atau Rp142,4 triliun

5. Kwek Leng Beng
Kekayaan bersih: 9,3 miliar dolar AS atau Rp138 triliun

6. Zhang Yong dan Shu Ping
Kekayaan bersih: 7,7 miliar dolar AS atau Rp114,23 triliun

7. Leo Koguan
Kekayaan bersih: 7,6 miliar dolar AS atau Rp112,7 triliun

8. Keluarga Khoo
Kekayaan bersih: 6,9 miliar dolar AS atau Rp102,36 triliun

9. Wee Cho Yaw
Kekayaan bersih: 6,8 miliar dolar AS atau Rp100,88 triliun

10. Kwee bersaudara
Kekayaan bersih: 5,8 miliar dolar AS atau Rp86 triliun

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

Pengacara Bantah Nadiem Perkaya Diri terkait Kasus Korupsi Laptop: Nilai Aset Menurun Drastis

Bisnis
2 hari lalu

Fantastis! Kekayaan Elon Musk Tembus Rp12 Kuadriliun, Lampaui Ekonomi Belgia

Bisnis
4 hari lalu

Deretan Miliarder Termuda di Dunia, Ada yang Berusia 20 Tahun Berharta Rp95 Triliun

Bisnis
16 hari lalu

Kisah Sukses David Baszucki, CEO Roblox yang Pernah Jadi Pembersih Kaca Jendela

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal