Sandiaga Uno mengatakan bahwa dia sempat datang ke beberapa usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) milik Sapri Pantun pada tahun lalu. Usaha Sapri yang berlokasi di kawasan Cipulir, Jakarta Selatan itu, yakni warung soto mi, laundry hingga barbershop.
Sayangnya, itu adalah terakhir kalinya mereka bertemu. Dia berharap semoga sosok Sapri Pantun yang pekerja keras bisa menginspirasi banyak orang.
"Allahumagfirlahu Warhamhu Wa’afi’i Wafuanhu. Semoga Almarhum husnul khotimah, dilapangkan kuburnya, dihapus segala dosanya, dan diterima segala amal ibadahnya. Untuk keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan dan kekuatan. Aamiin yra...," tuturnya.