Kerugian Kemacetan di Jakarta Sentuh Rp65 Triliun per Tahun, Suharso Optimistis Pengembangan Stasiun Manggarai Jadi Solusi

Mochamad Rizky Fauzan
Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa saat mendampingi Presiden Joko Widodo pada peresmian pengembangan Stasiun Manggarai Tahap I, Senin (26/12/2022). (Foto: BPMI Setpres)

Pengembangan Stasiun Manggarai juga diharapkan dapat meningkatkan waktu perjalanan dari 7 menit menjadi 3 menit. Kemudian, meningkatkan jumlah penumpang menjadi 2 juta per hari, dan menambah jumlah KRL dari 400 menjadi 800 per hari.

Berdasarkan rencana awal, pengembangan di Stasiun Manggarai ditargetkan untuk dikerjakan dalam tiga tahapan. Tahap pertama adalah pembangunan Stasiun Manggarai sisi barat yang dikhususkan untuk kereta api bandara dan KRL Bogor Line.

Pembangunan tersebut berupa dua jalur kereta api bandara, dua jalur KRL Commuter Line, dan empat jalur elevated Bogor Line serta fasilitas intergrasi berupa skybridge. Pembangunan tahap ini telah selesai pada tahun 2021.

Pembangunan tahap kedua adalah pembangunan Stasiun Manggarai sisi Timur untuk KRL. Tahap ini akan dibangun untuk KRL Commuter Line at grade beserta concourse lantai 2. Pembangunan tahap kedua ini ditargetkan selesai pada tahun 2023.

Pembangunan tahap ketiga adalah pembangunan sisi Timur untuk Kerata Api Jarak jauh. pada tahapan ini, akan dibangun enam jalur Kerata Api main line elevated yang ditargetkan selesai pada tahun 2025.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta-Citayam: Rute, Waktu Tempuh dan Caranya

Nasional
4 hari lalu

Tiang Monorel Mangkrak di Rasuna Said bakal Dibongkar, Pramono: Kemacetan akan Turun 18%  

Nasional
4 hari lalu

Investasi di Jakarta Tembus Rp204 Triliun, Jadi Daya Tarik Ekonomi Nasional

Nasional
6 hari lalu

Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia

Nasional
6 hari lalu

Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL: Kalau untuk Rakyat Saya Tidak Ragu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal