Kopdes Merah Putih Resmi Diluncurkan, BRI: Momen Penting Membangun Fondasi Ekonomi Kerakyatan

Puti Aini Yasmin
BRI menyebut Kopdes Merah Putih menandai komitmen pemerintah dalam mengonsolidasikan potensi ekonomi desa melalui koperasi dengan semangat gotong royong. (Foto: Dok. BRI)

KLATEN, iNews.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menyebut Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih menandai komitmen pemerintah dalam mengonsolidasikan potensi ekonomi desa melalui koperasi dengan semangat gotong royong.

Direktur Utama BRI Hery Gunardi menuturkan, peluncuran Kopdes Merah Putih oleh Presiden Prabowo Subianto merupakan momentum penting dalam membangun fondasi ekonomi kerakyatan yang inklusif dan berkelanjutan. 

“BRI menyambut inisiatif ini dengan penuh komitmen dan optimisme. Sebagai bank yang tumbuh bersama rakyat, BRI meyakini Kopdes Merah Putih akan menjadi tonggak penguatan ekosistem ekonomi desa berbasis kerakyatan dan gotong royong. Melalui sinergi layanan keuangan, pendampingan usaha, serta pemberdayaan masyarakat desa, BRI akan terus mendukung Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih untuk menciptakan lapangan pekerjaan dan meningkatkan kesejahteraan di tengah masyarakat,” ujar Hery dalam keterangannya, Selasa (22/7/2025).

Hery menambahkan, salah satu wujud nyata komitmen BRI dalam memberikan kemudahan dalam akses layanan keuangan bagi masyarakat desa, salah satunya melalui kehadiran AgenBRILink yang terintegrasi dengan koperasi.

“Melalui layanan AgenBRILink tersebut koperasi dapat menjalankan berbagai transaksi keuangan, seperti setor dan tarik tunai, top-up, pembayaran tagihan, hingga cicilan. Layanan tersebut akan semakin memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan keuangan dengan lebih dekat, murah, dan inklusif,” kata dia.

Dalam ekosistem yang terbentuk saat ini, AgenBRILink menjadi salah satu mitra strategis yang berperan aktif mendukung operasional KDMP. Tercatat, hingga paruh pertama 2025, sebanyak 1,22 juta AgenBRILink telah tersebar di 67.000 desa di seluruh Indonesia. 

Jaringan yang luas ini menjadi tulang punggung distribusi layanan keuangan BRI hingga ke pelosok negeri. Tak ayal, kini AgenBRILink telah berkembang menjadi simpul social commerce yang melayani transaksi keuangan serta mendukung aktivitas ekonomi dan kebutuhan sehari-hari masyarakat desa secara berkelanjutan.

Komitmen BRI sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, di mana dalam sambutannya, dia menyinggung pentingnya peran AgenBRILink dalam menjangkau layanan keuangan di desa.

“Di Kopdes, nantinya ada AgenBRILink yang bisa memfasilitasi setiap transaksi di seluruh desa. Jadi masyarakat tidak perlu jauh-jauh, cukup ke Kopdes, nanti Kopdes dapat komisi, tentu ini disesuaikan dengan potensi kelurahan atau desa masing-masing,” ucap pria yang akrab disapa Zulhas itu. 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
4 bulan lalu

BRImo Jadi Andalan Transformasi Digital BRI, Transaksi Keuangan Kini Makin Mudah

Nasional
4 bulan lalu

Prabowo Resmikan 80.081 Kopdes Merah Putih: Basmi Tengkulak dan Rentenir! 

Nasional
4 hari lalu

Menkop Ferry Juliantono: Koperasi Harus Jadi Tulang Punggung Kemakmuran Bangsa

Nasional
7 hari lalu

Kopdes Merah Putih Beroperasi Mulai Maret 2026, Dilengkapi Gudang hingga Kendaraan Operasional

Bisnis
11 hari lalu

BRI Beri Bocoran Jadwal Pembagian Dividen Interim, Kapan?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal