Korban Kecelakaan Gerbang Tol Halim Dapat Santunan? Ini Kata Jasa Raharja

Suparjo Ramalan
Jasa Raharja masih melakukan verifikasi terhadap korban kecelakaan beruntun di Gerbang Tol (GT) Halim Utama menuju Jakarta. (Foto: @dewantiihy/Instagram)

JAKARTA, iNews.id - PT Jasa Raharja (Persero) masih melakukan verifikasi terhadap korban kecelakaan beruntun di Gerbang Tol (GT) Halim Utama menuju Jakarta. Insiden ini terjadi pada, Rabu (27/3/2024) pagi yang melibatkan tujuh kendaraan.

Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A Purwantono menjelaskan, sebelum pihaknya memberikan santunan kepada korban kecelakaan, tahapan awal yang dilakukan adalah verifikasi terhadap korban melalui laporan kepolisian setempat. 

“Kita lagi melakukan verifikasi dulu kan. Hari ini tadi saya juga belum selesai. Selalu setiap kecelakaan seperti itu, dipastikan laporan kepolisian, dari pihak kepolisian,” ujar Rivan saat konferensi pers di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (27/3/2024).

Menurutnya, jika kecelakaan beruntun di GT Halim Utama bukan kecelakaan lalu lintas (laka) tunggal, maka korban berhak mendapat santunan dari Jasa Raharja.

Adapun, proses verifikasi tak akan memakan waktu lama. Rivan memastikan, jika para korban berhak mendapatkan santunan, pihaknya akan langsung mencairkan kewajiban tersebut. 

“Kalau ternyata itu, satu tidak laka tunggal, kemudian memang dinyatakan kepolisian berhak mendapatkan santunan, pasti kita segera memberikan santunan. Jadi sekali lagi, gak ada yang terlalu lama lah,” kata dia.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Prabowo Perintahkan KAI Bangun Pintu Lintasan: Tidak Boleh Ada Kecelakaan Lagi

Nasional
7 hari lalu

Polisi Bongkar Penipuan Berkedok Trading Kripto, Nilai Kerugian Tembus Rp3 Miliar

Nasional
13 hari lalu

Sadis! Pria di Pasar Minggu Pukul Kakak Ipar Pakai Palu hingga Tewas

Megapolitan
13 hari lalu

Hilang Kendali, Mobil Ford Nyemplung ke Kali di Daan Mogot Jakbar

Megapolitan
14 hari lalu

Kepala SPPG di Bekasi Bantah Lecehkan dan Aniaya Karyawan, Ini Penjelasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal