JAKARTA, iNews.id - Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan, mengatakan pemerintah tak ingin Usaha Mikro, Kecil, dan menengah (UMKM) gulung tikar.
Hal itu, disampaikan Mendag saat mengunjungi pasar Tanah Abang pada Kamis (28/9/2023, untuk meninjau kondisi pedagang yang dikabarkan mengalami penurunan pengunjung dan pendapatan karena tergerus penjualan online.
Mendag berdialog dengan beberapa pedagang di Blok A Pasar Tanah Abang. Dia pun menegaskan keberpihakan pemerintah pada kelangsungan UMKM yang menjadi penopang perekonomian Indonesia.
"Tidak ada pemerintah yang diam apabila UMKM gulung tikar, kalau UMKM tidak berkembang ekonomi tidak maju, perdagangan ini rantainya panjang sekali," ujar Zulkifli.
Pada kesempatan itu, Mendag Zulkifli juga memborong barang dagangan, mulai dari baju anak-anak hingga perhiasan dan pakaian muslim.