JAKARTA, iNews.id - PT Multi Garam Utama Tbk atau Folk Group (FOLK) resmi mencatatkan saham (listing) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (7/8/2023).
Pada listing perdana, harga FOLK dibuka melesat 35 persen ke level Rp135 pada perdagangan perdananya. Sebelumnya, harga penawaran yang ditetapkan oleh perseroan sebesar Rp100 per saham.
Hingga pukul 09.05 WIB, harga saham FOLK berada pada level Rp125 per saham atau naik 25 persen. Adapun, volume saham yang diperdagangkan tercatat sebanyak 193,34 juta saham, dan nilai transaksi mencapai Rp23,57 miliar. Sedangkan frekuensinya sebanyak 10.532 kali.
“Kini Folk Group memasuki babak baru. Pencatatan saham ini merupakan awal bagi kami untuk bisa tumbuh lebih besar lagi,” kata Direktur Utama FOLK, Danny Sutradewa di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (7/8/2023).
Dalam penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) ini perseroan menawarkan sebanyak 570 juta saham atau 14,44 persen dari modal ditempatkan dan disetor. Melalui aksi korporasi ini, perseroan mengincar dana segar sebesar Rp57 miliar.