Sejak tayang pertama 19 Oktober 2020, sinetron Ikatan Cinta ratingnya naik terus dan sudah 6 minggu terakhir berada di top rating nomor 1 di antara semua program televisi di Indonesia.
Ikatan Cinta merupakan sinetron produksi MNC Pictures -unit perusahaan produksi konten di bawah naungan PT MNC Studios International (MSIN)-.
Demikian juga sinetron Putri untuk Pangeran. Rating Putri untuk Pangeran dalam sepekan lalu stabil di rata-rata rating 4,5 dan audience share 19,4 persen. Ini membuktikan sinetron ini menjadi salah satu favorit pemirsa di rumah.
Indonesian Idol Special Season juga terus menunjukkan performa tingginya dan menjadi viral di media sosial.