Luhut Dorong PNS Muda Ikut Pelatihan Bahasa Inggris

Rina Anggraeni
Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan mendorong Pegawai Negeri Sipil (PNS) angkatan muda meningkatkan kapasitas. Hal ini seiring dengan upaya pemerintah memperbaiki kualitas SDM.

Luhut meminta PNS-PNS muda untuk mengambil pelatihan bahasa Inggris dan studi-studi lainnya agar lebih kompeten.

“Kami serius memberikan pelatihan kepada anak-anak muda ini agar mereka bisa membawa Indonesia ke depan. Spesialisasi itu sangat penting, itu saya minta kepada kalian untuk ikuti itu. Jadi kalau kalian ingin maju, kalian harus bekerja keras. Chance never come twice," ujar Luhut, Sabtu (15/8/22020).

Luhut memuji kinerja para PNS muda di instansinya. Menurut dia, kehadiran anak-anak muda membawa semangat yang baik bagi program-program yang dibuat kementerian.

Dia juga mendorong supaya PNS muda lebih berani dalam mengambil kesempatan yang diberikan.

"Kalau kau diberi kesempatan tapi kau tidak bisa manfaatkan, itu kamu hilangkan satu kesempatan dalam perjalanan hidupmu. Saya bangga sekali melihat semangat kalian," kata Luhut.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
11 hari lalu

UU ASN bakal Direvisi, Komisi II DPR Buka Peluang PPPK Diangkat Jadi PNS 

Nasional
25 hari lalu

KPK Buka Lowongan Kerja: Kabiro Hukum hingga Direktur Penyelidikan

Internasional
30 hari lalu

Super Rahasia, Begini Cara Hamas Bayar Gaji ke PNS Gaza Selama Perang

Nasional
1 bulan lalu

Purbaya Ungkap Dosa 26 PNS Ditjen Pajak yang Dipecat Tak Hormat

Internasional
1 bulan lalu

Hamas Masih Sanggup Beri Gaji PNS Gaza meski Wilayahnya Hancur Lebur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal