JAKARTA, iNews.id - PT Bank MNC Internasional Tbk (MNC Bank) meluncurkan secara resmi dua jenis Kartu Debit MNC Bank. Dua kartu tersebut, yakni Kartu Debit GPN MNC dan Kartu Debit Mastercard MNC. Hal tersebut diluncurkan sebagai upaya MNC Bank untuk memberikan pengalaman transaksi yang lebih baik kepada para nasabah. "Tujuan launching produk ini adalah mencoba memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah kita," ucap Presiden Direktur MNC Bank Mahdan saat konferensi pers di Center Point, MNC Center Kebon Sirih, Jakarta, Kamis (27/2/2020).
Mahdan memaparkan, dua produk terbaru yang diluncurkan MNC Bank telah dilengkapi oleh teknologi chip yang tertanam dalam kartu ATM. Teknologi chip lebih aman dibandingkan dengan pita magnetik.
Adapun keunggulan lain dari dua jenis kartu debit tersebut, yakni dapat memanfaatkan jaringan Debit GPN dan Debit Mastercard. Kartu Debit GPN MNC dapat dipakai di seluruh jaringan ATM dan EDC GPN di Indonesia. Sementara itu, Kartu Debit Mastercard MNC yang telah tergabung dalam jaringan GPN juga dapat dimanfaatkan di luar negeri.
"Jadi kini nasabah bisa menggunakan kartu debit MNC untuk berbelanja, tidak perlu lagi menggunakan uang tunai, juga tidak perlu lagi transfer dana ke bank lain," kata Mahdan.
Mahdan juga berharap peluncuran produk baru pihaknya dapat mempertahankan loyalitas nasabah nama dan turut menjaring nasabah baru. Hal ini bertujuan agar meningkatkan porsi dana murah dalam Dana Pihak Ketiga (DPK).