Diketahui, BRImo terus mencatatkan pertumbuhan yang signifikan. Hingga akhir 2024, jumlah pengguna BRImo mencapai 38,61 juta, meningkat 22,12 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Jumlah transaksi yang diproses melalui BRImo mencapai 4,34 miliar, dengan nilai total mencapai Rp5,596 triliun.
BRImo diklaim menjadi aplikasi mobile banking yang banyak diunduh di Indonesia sepanjang tahun 2024. Hal ini menunjukkan tingginya minat masyarakat terhadap layanan perbankan digital yang mudah dan praktis.
1. Buka aplikasi BRImo
2. Pilih fitur “Lainnya”
3. Pilih “Donasi”
4. Pilih “Zakat” dan tentukan lembaga penerima
5. Masukkan nominal zakat
6. Konfirmasi dan lakukan pembayaran
Dengan metode ini, masyarakat tidak perlu repot pergi ke lembaga amil zakat secara fisik. Masyarakat dapat menunaikan zakat dengan lebih efisien.