Mal Mau Dibuka, Pengusaha Ritel Harap Jam Operasional Kembali Normal

Antara
Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), Roy N Mandey. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) menyambut baik rencana mal di Jakarta yang kembali beroperasi awal Juni 2020. Pembukaan tersebut diharapkan dibarengi dengan normalisasi jam operasional.

Ketua Umum Aprindo, Roy N Mandey masih menunggu instruksi dari pemerintah, baik pusat maupun daerah, terkait petunjuk teknis operasional mal selama New Normal.

"Kita berharap dapat dibuka secara normal dan wajar saja, karena kan prosedurnya sudah disepakati tetap dilakukan, baik di toko ritel maupun mal. Kita berharap pelonggaran PSBB ini selain (mal) dapat beroperasi kembali, jam operasinya dikembalikan normal dan wajar," kata Roy, Rabu (27/5/2020).

Menurut Roy, pembukaan mal di Jakarta akan memberikan atmosfir baru terhadap sebagian masyarakat yang mengalami cabin fever alias kecemasan berlebihan akibat terlalu lama tinggal di rumah.

Selain itu, kata dia, kembali beroperasinya mal nantinya bisa mendorong roda ekonomi yang selama beberapa bulan terakhir nyaris terhenti akibat Covid-19.

Anggota Aprindo, kata Roy,  telah mengantisipasi kenaikan jumlah pengunjung dengan melakukan pembatasan. Karyawan toko dan petugas keamanan akan membuat antrean pengunjung secara teratur.

"Saya kira konsumen sudah tidak membludak lagi karena masa Lebaran sudah lewat. Yang terjadi euforia di beberapa daerah karena memang saat itu menuju masa Lebaran, sekarang kan sudah tidak ada acara lagi, tapi tetap kita memastikan physical distancing," kata Roy.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Health
3 hari lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Internasional
4 hari lalu

Viral, Mal Elite di Malaysia Kebanjiran

Mobil
5 hari lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Bisnis
14 hari lalu

Ritel dan UMKM Bersanding, Aprindo Tegaskan Komitmen Tumbuh Bersama

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal