Mantan Istri Jeff Bezos Sumbang Rp57 Triliun Selama Pandemi

Djairan
MacKenzie Scott. (Foto: Ist)

SEATTLE, iNews.id - MacKenzie Scott, mantan istri Jeff Bezos menyumbangkan hartanya hingga 4,1 miliar dolar AS atau Rp57 triliun. Kegiatan filantropi tersebut hanya dilakukan dalam kurun empat bulan terakhir.

Dikutip dari Forbes, Rabu (16/12/2020), sumbangan itu diberikan kepada hampir 400 organisasi nirlaba di Amerika yang bergerak membantu warga memenuhi kebutuhan dasar selama pandemi.

"Pandemi ini telah merusak kehidupan banyak orang-orang susah. Kerugian ekonomi dan kesehatan berdampak buruk terutama terhadap perempuan, orang kulit hitam, dan orang-orang miskin," kata MacKenzie.

MacKenzie bercerai dengan Bezos pada 2019 silam. Dia sebenarnya bisa memperoleh harta gono gini hingga separuh dari kekayaan yang dihasilkan bersama Bezos. Namun, dia memilih untuk mengambil seperempat saja.

MacKenzie yang memperoleh 37 miliar dolar AS itu langsung melesatkan posisinya sebagai perempuan terkaya ketiga di dunia. Namun tak lama setelah cerai, dia berkomitmen untuk memberikan separuh hartanya untuk kegiatan amal.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Bisnis
9 hari lalu

Fantastis! Kekayaan Elon Musk Tembus Rp12 Kuadriliun, Lampaui Ekonomi Belgia

Nasional
10 hari lalu

Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir

Bisnis
11 hari lalu

Deretan Miliarder Termuda di Dunia, Ada yang Berusia 20 Tahun Berharta Rp95 Triliun

Bisnis
17 hari lalu

Deretan Miliarder Muda yang Sukses Rintis Bisnis dari Nol

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal