Pameran PRJ Belum Berakhir, Penjualan UMKM Asal Yogyakarta Sudah Lampaui Target

Advenia Elisabeth
Tenan Pesona Jogya Istimewa di Pekan Raya Jakarta yang memamerkan produk kerajinan UMKM asal Yogyakarta diminati pengunjung. (Foto: MPI/Advenia Elisabeth)

JAKARTA, iNews.id - Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair Kemayoran menjadi momen meraup keuntungan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Beberapa pelaku UMKM bahkan mengaku penjualan produk mereka telah melampaui target, meskipun pameran PRJ belum berakhir. 

Seperti tenan Pesona Jogya Istimewa yang menjual produk kerajinan UMKM asal Jogyakarta. Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi pameran, tenan  tersebut tak pernah sepi pengunjung. 

Tenan tersebut menyuguhkan banyak produk lokal asli dari Yogyakarta. Mulai dari tas, sandal, gantungan kunci, baju, hingga pernak pernik rumah. Pengunjung yang datang pun beragam mulai dari anak-anak sampai orang dewasa, namun mayoritas merupakan ibu-ibu rumah tangga. 

Yuda yang merupakan staff UMKM Jogja ini mengaku, penjualan di event PRJ tahun ini di luar perkiraan. Dengan kata lain, antusiame pengunjung dan pembeli sangat tinggi padahal masih masa pandemi. 

"Antusiasme tinggi banget. Walaupun enggak setinggi saat sebelum pandemi, tapi ini sudah di luar ekspetasi kami di tengah masa pandemi," ujar Yuda, saat ditemui MNC Portal Indonesia di PRJ, Minggu (26/6/2022).

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
16 jam lalu

Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya

Nasional
2 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
2 hari lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
2 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo: Kolaborasi Multipihak Kunci Majukan UMKM Desa

Nasional
2 hari lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal