"Satu titik api yang telah dipadamkan, namun muncul satu titik api lagi yang saat ini harus diselesaikan," kata Nicke.
Dia juga menekankan dua hal atas insiden ini. Pertama, operasional kilang tidak terganggu dan masih berjalan seperti biasa. Kedua, pelayanan kepada masyarakat dan customer tetap terlaksana dengan baik.
"Komitmen kami dalam penyediaan BBM dan LPG kepada masyarakat tidak akan terganggu, serta komitmen kepada customer khusus benzene semua sudah terpenuhi. Tidak ada isu supply pelanggan terganggu. Kami punya back up dari TPPI. Benzene untuk customer industri tidak ada kendala," ungkap Nicke.
Pada kesempatan itu, Nicke juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh stakeholder atas dukungannya kepada Pertamina dan jajaran Subholding Refinery & Petrochemical dalam menangani insiden ini.