Pelni Prediksi Angkut 604.183 Penumpang di Masa Lebaran, Siapkan 68 Kapal

Heri Purnomo
Pelni prediksi penumpang naik 125 persen di masa Lebaran, 68 kapal disiapkan. Foto: Dok Pelni

Pelni pun telah menyiapkan total 68 kapal, terdiri dari 26 kapal penumpang dan 42 kapal perintis yang siap melayani angkutan Lebaran. Selain itu, juga menyiapkan 48.539 seat yang terdiri sebanyak 32.447 seat terpasang pada kapal penumpang dan 16.092 seat pada kapal perintis.

Tri mengungkapkan, 26 Kapal penumpang akan melayani 1.058 ruas dan menyinggahi 71 pelabuhan. Sementara 42 trayek kapal perintis yang menjadi sarana aksesibilitas bagi mobilitas penduduk di wilayah 3TP, di mana kapal perintis menyinggahi 273 pelabuhan dengan total 3.495 ruas. 

Pelni pun mengoperasikan sebanyak 16 Kapal Rede untuk pelayanan bisnis logistik. Pelni saat ini mengoperasikan 10 trayek tol laut serta 1 trayek khusus untuk kapal ternak.

“Seluruh armada Pelni telah siap untuk melayani seluruh masyarakat Indonesia dalam periode mudik lebaran 2023 ini,” ujarnya. 

Untuk menyiapkan layanan maksimal, Pelni mempersiapkan kesiapan armada melakukan perawatan tahunan pada enam armadanya sebelum masa peak season, di antaranya KM Lambelu, KM Leuser, KM Sinabung, KM Bukit Siguntang, KM Awu dan KM Nggapulu. Pelni juga memastikan alat keselamatan di atas kapal penumpang dan perintis dalam kondisi aman. Alat keselamatan tersebut meliputi 350 sekoci, 2.291 life raft, 88.709 life jacket, dan 1.083 life buoy

Sementara untuk ketentuan perjalanan dengan kapal Pelni, calon penumpang yang telah melakukan vaksin dosis kedua dan vaksin dosis ketiga (booster) tidak perlu lagi menunjukan syarat perjalanan berupa antigen maupun PCR. Namun seluruh calon penumpang kapal diimbau mematuhi protokol kesehatan 3M, menggunakan masker selama pelayaran berlangsung, menjaga jarak, menghindari kerumunan, serta rajin mencuci tangan. 

"Kami juga ingin mengingatkan kepada calon pelanggan kami untuk memanfaatkan aplikasi Pelni Mobile untuk membeli tiket jauh-jauh hari dan melaporkan apabila melihat dan mengalami tindakan percaloan, agar segera kami tindak tegas," tuturnya. 

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Asyik! Tiket Kapal Pelni Diskon 18 Persen Selama Nataru, Catat Tanggalnya

Nasional
2 hari lalu

Pemerintah Gelontorkan Diskon Tarif Kereta hingga Pesawat saat Libur Nataru, Ini Rinciannya

Aksesoris
5 hari lalu

Tak Hanya Estetik, Cat Bisa Pengaruhi Performa dan Efisiensi Moda Transportasi 

Buletin
9 hari lalu

Kapal Pukat Terbakar Hebat di Dermaga B2 Gabion, Kerugian Capai Rp1 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal