Pemerintah Targetkan Rancangan PP Kemudahan Berusaha di IKN Nusantara Rampung Bulan Ini

Ikhsan Permana SP
Rancangan peraturan pemerintah (RPP) terkait perizinan usaha, kemudahan berusaha & fasilitas khusus pembiayaan di IKN Nusantara ditargetkan rampung bulan ini. (Foto: Antara/HO-Kementerian PUPR)

JAKARTA, iNews.id - Rancangan peraturan pemerintah (RPP) terkait perizinan usaha, kemudahan berusaha, dan fasilitas khusus pembiayaan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara ditargetkan rampung November 2022. Semula RPP tersebut direncanakan selesai pada Oktober, namun mundur hingga bulan ini.

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengatakan, mundurnya RPP karena pemerintah beberapa minggu terakhir fokus untuk persiapan acara Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Menurutnya, sebenarnya RPP sudah hampir mencapai final, sehingga akan cepat menyelesaikannya pada bulan ini.

"Kita dua minggu terakhir ini kan semua fokus di acara G20, jadi nanti kita balik kami akan selesaikan di bulan November, Ini harus selesai secepatnya," ujar Bahlil dalam keterangannya, Kamis (17/11/2022).

Bahlil menambahkan, sejumlah negara telah menyampaikan minat untuk berinvestasi di kawasan IKN Nusantara, mulai dari Korea Selatan hingga Uni Emirat Arab.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
11 jam lalu

Bahlil Pastikan SPBU Swasta Tetap Dapat Kuota Impor BBM Tahun Depan, Segini Besarannya

Nasional
24 jam lalu

Bahlil Perintahkan Setop Laporan Meme Dirinya ke Polisi: Jangan Diperpanjang

Nasional
24 jam lalu

Bahlil Pamer Pakai Sepatu Kuning Buatan UMKM: Harganya Rp250.000

Nasional
1 hari lalu

Ngaku Sering Dihina, Bahlil: Orang Ganteng Belum Tentu Cerdas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal