JAKARTA, iNews.id – Lima anak muda milenial untuk pertama kalinya masuk dalam daftar 150 orang terkaya di Indonesia versi Majalah Globe Asia. Kelimanya berusia di bawah 40 tahun.
Empat orang bergerak di sektor usaha rintisan (startup) dan satu orang mengelola perusahaan investasi. Mereka adalah William Tanuwijaja (CEO Tokopedia), Patrick Waluyo (Managing Partner Northstar Capital), Nadiem Makarim (CEO Gojek), Achmad Zaki (CEO Bukalapak), dan Ferry Unardi (CEO Traveloka).
William yang tercatat berusia 36 tahun diperkirakan memiliki kekayaan 130 juta dolar AS (1,82 triliun), Patrick dengan usia 35 tahun sudah menggenggam kekayaan 200 juta dolar AS (2,8 triliun), Nadiem yang berusia 33 tahun mempunyai kekayaan 100 juta dolar AS (1,4 triliun), Zaki 31 tahun ditaksir mempunyai kekayaan 105 juta dolar AS (1,47 triliun), dan Ferry yang termuda 30 tahun memiliki 145 juta dolar AS (2,03 triliun).
Nama-nama milenial merangsek di antara nama-nama orang tajir lainnya yang kebanyakan berusia 50 dan 60 tahun ke atas. Di usia 40-an, tidak banyak jutawan yang masuk. Beberapa nama yang masuk yaitu Benjamin Jiaravanon (45) dan Jialipto Jiaravanon (43), dua kakak beradik berdarat Thailand yang mengontrol perusahaan unggas, Charoen Pokphand Indonesia yang didirikan sang ayah, Sumit Jiaravanon. Keduanya memiliki kekayaan 1,6 miliar dolar AS.
Selain itu, ada Heru Hidayat (45) yang saat ini menjabat sebagai Presiden Komisioner PT Inti Agri Resources Tbk dengan total kekayaan 440 juta dolar AS. Ada juga nama Iwan Lukminto (46), CEO PT Sri Rejeki Isman Tbk atau yang dikenal dengan sebutan Sritex. Kekayaan Iwan diperkirakan mencapai 365 juta dolar AS.
Sementara, orang terkaya yang paling tua yaitu Eka Tjipta Widjaja, bos Sinar Mas Group. Orang terkaya kedua di Indonesia dengan kekayaan 13,9 miliar dolar AS ini berusia 95 tahun. Yang tertua setelah Eka ada nama Mochtar Riady, Pendiri Lippo Group yang genap berusia 89 tahun.