Dalam kiprahnya di PT Pertamina Hulu Indonesia, John Eusebius Iwan Anis berkontribusi dalam mendorong inovasi sehingga mampu melampaui target produksi migas. Kehadiran John Anis, dengan pengalamannya selama hampir 30 tahun di sektor energi, akan membantu Perseroan untuk terus mendorong optimalisasi kinerja produksi dan operasi.
“Kami berharap Anda terus menorehkan prestasi di masa yang akan datang setelah bekerja dengan sangat baik untuk PGE,” katanya.
Berikut susunan terbaru Dewan Komisaris dan Direksi PGEO:
Dewan Komisaris
Komisaris Utama/Independen: Sarman Simanjorang
Komisaris Independen: Abdulla Zayed
Komisaris: John Eusebius Iwan Anis
Komisaris: Harris
Direksi
Direktur Utama: Julfi Hadi
Direktur Eksplorasi dan Pengembangan: Edwil Suzandi
Direktur Operasi: Ahmad Yani
Direktur Keuangan: Yurizki Rio