Pertamina Naikkan Harga Pertamax, Ini Harga BBM di Shell, Total, dkk

Rahmat Fiansyah
SPBU Shell. (Foto: Shell Indonesia)

JAKARTA, iNews.id – PT Pertamina (Persero) menaikkan harga sejumlah bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi di antaranya BBM Pertamax.

Harga BBM beroktan (research octan number/RON) 92 itu naik antara Rp600-900 per liter. Di area Jawa, Bali, dan Madura (Jamali), harganya naik dari Rp8.900 per liter menjadi Rp9.500 per liter. Pertamina terakhir kali menaikkan harga pada 24 Februari 2018.

Pertamina beralasan kenaikan harga BBM tersebut dilakukan karena harga minyak mentah dunia yang terus merangkak naik. Harga BBM Pertamax yang sebelumnya dipatok Rp8.900 per liter memang lebih murah dibandingkan harga yang dipatok kompetitor.

Dikutip dari laman Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi, Minggu (1/7/2018), harga BBM dengan oktan setara Pertamax di badan usaha penyalur BBM lain seperti Shell dan Total sudah naik terlebih dahulu.

Di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell misalnya, harga Shell Super di Jakarta dipatok Rp9.650 per liter, lebih mahal Rp150 per liter dibandingkan harga Pertamax Pertamina yang baru saja dinaikkan. Sementara harga Pertamax saat ini menjadi setara dengan harga bensin Performance 92 milik Total.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
21 jam lalu

Kilang Terbesar RI di Balikpapan Segera Beroperasi, Penuhi 25% Kebutuhan BBM Nasional

Nasional
1 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 20 November 2025, Lengkap Pertalite hingga Pertamax

Nasional
2 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 19 November 2025, Lengkap di Seluruh Indonesia

Aksesoris
3 hari lalu

Ini Alasan Pertamina Blokir 394.000 Kendaraan Larang Isi BBM Pertalite

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal