Pertamina Sudah Padamkan Api 3 Tangki Kilang Balongan

Suparjo Ramalan
Asap dari kebakaran kilang balongan Pertamina. (Foto: Antara)

Sebelumnya, tim memadamkan api di  tangki satu sekitar pukul 01.30 WIB dini hari tadi, disusul satu tangki lagi sekitar pukul 06.44 WIB. Agus mencatat, pengaturan orientasi peralatan fire fighting sudah dilakukan dan akan segera dimulai fire fighting kembali setelah peralatan on position, dengan sasaran satu tangki yang masih terbakar. 

Untuk T-301H dan T-301E, meski api telah padam, pendinginan dengan fire truck masih terus dilakukan untuk memastikan agar tidak ada flash lagi. Pada awal kejadian, Tim Emergency Pertamina telah melokalisasi titik api di dalam bundwall atau tanggul di sekeliling tangki T-301 di mana terdapat empat tangki penyimpanan BBM

Pemadaman juga dilakukan dengan menggunakan Foam ke Perimeter Bundwall dan pusat nyala api serta mengerahkan 10 mobil pemadam kebakaran, yang terdiri dari Mobil Damkar Pertamina Group dan Pemda setempat. "Pertamina tetap fokus memadamkan api di dua tangki lainnya dan terus mengerahkan segala daya dengan offensive fire handling," katanya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

Harga BBM Pertamina 12 Januari 2026 dari Jenis Pertalite hingga Pertamax

Nasional
1 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 11 Januari 2026, Cek Sebelum Bepergian

Nasional
2 hari lalu

Harga BBM Pertamina 10 Januari 2026 Terbaru di Akhir Pekan, Ada yang Turun?

Nasional
3 hari lalu

Realisasi Penyaluran Pertalite 2025 Tembus 90 Persen, Konsumsi BBM Non-subsidi Melesat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal