Perusahaan Suku Cadang Alat Berat Ini Buka Lowongan Kerja, Ada 11 Posisi yang Ditawarkan

Shelma Rachmahyanti
Pekerja PT Ricobana Abadi, perusahaan servis kontrak alat berat dan suku cadangnya. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id – Perusahaan suku cadang alat berat, PT Ricobana Abadi, membuka lowongan kerja bagi lulusan SMA dan S1. Ada 11 posisi yang ditawarkan perseroan, mulai dari Civil Group Leader Site, hingga IT Officer.

“Untukmu Rekanaker! PT Ricobana Abadi membuka kesempatan bagimu untuk mengisi formasi yang tersedia melalui link https://bit.ly/FormPTRicobanaAbadi,” tulis akun Instagram Kementerian Ketenagakerjaan @kemnaker, Kamis (21/10/2021).

Sebagai informasi, PT Ricobana Abadi didirikan pada 19 Februari 1981. Perusahaan ini bergerak di bidang servis kontrak alat-alat berat dan penyediaan suku cadangnya. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan alat berat di dalam negeri, PT Ricobana Abadi membentuk divisi penyewaan alat berat dan kontraktor di tahun 1985.

Diketahui, periode lowongan-lowongan tersebut berakhir pada 27 Oktober 2021. Oleh karena itu, bagi Anda yang berminat harap segera mendaftarkan diri.

“Ayo buruan siapkan diri dan daftarkan diri Rekanaker sebelum 27 Oktober 2021. Jangan lupa mention teman, tetangga, dan saudaramu agar mereka tahu informasi baik ini. Selamat berjuang!” tulis Kementerian Ketenagakerjaan.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Megapolitan
4 hari lalu

Terungkap! Terapis Tewas di Lahan Kosong Jaksel Dapat Loker Delta Spa dari TikTok

Nasional
12 hari lalu

Link Rekrutmen BPKH 2025: Cara Daftar, Syarat dan Tips Lolos Seleksi Pegawai Baru

Bisnis
18 hari lalu

Link Rekrutmen PLN 2025: Daftar Sekarang, Kuota Terbatas!

Bisnis
18 hari lalu

PLN Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan D3 sampai S2 di Seluruh Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal