Adapun, harga Adidas Samba berkisar Rp2,2 juta hingga Rp3,5 juta. Harganya tergantung dengan model yang bervariasi.
Sementara itu, Sunak telah meminta maaf kepada seluruh penggemar Adidas Samba. Menurut dia, sepatu Adidas sudah lama dia digunakan serta penggemar merek tersebut.
“Saya meminta maaf kepada komunitas Samba. Namun, sebagai pembelaan, saya menyampaikan telah memakai sepatu kets Adidas termasuk Samba dan lainnya, selama bertahun-tahun. Sepasang sepatu pertama yang diberikan kakak saya beberapa tahun lalu adalah kets Adidas sebagai hadiah Natal. Sejak saat itu, saya belum pernah melirik yang lain. Jadi saya sudah menjadi penggemar lama," ucapnya, kepada Radio LBC.
“Sepasang sepatu itu (digunakan wawancara) baru saya beli, tapi saya sudah lama memiliki sepatu olahraga Adidas,” tutur dia.
Nah, kira-kira apakah kamu tertarik menggunakan Adidas Samba?