Reli Wall Street Berlanjut Dipicu Ekspetasi Penurunan Suku Bunga The Fed

Anggie Ariesta
Lantai perdagangan New York Stock Exchange (NYSE) atau dikenal dengan sebutan Wall Street. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Bursa saham AS atau Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Senin (18/12/2023) waktu setempat, atau Selasa (19/12/2023) dini hari WIB.

Reli Wall Street berlanjut dipicu ekspektasi penurunan suku bunga Federal Reserve (The Fed) yang semakin meningkat di tahun mendatang. Selain itu, pelaku pasar juga optimistis dengan data ekonomi penting yang akan diumumkan pekan ini.

Mengutip Reuters, Dow Jones Industrial Average (.DJI) bertahan stabil di 37,306.02, S&P 500 (.SPX) naik 21,37 poin atau 0,45 persen menjadi 4,740.56. Sedangkan Nasdaq Composite (.IXIC) bertambah 90,89 poin, atau 0,61 persen menjadi 14,904.81.

Reli yang luas namun moderat mendorong S&P 500 dan Nasdaq memperoleh keuntungan yang solid, sementara Dow Jones berakhir stagnan.

“Pasar sedang menuju ke arah The Fed yang mulai menurunkan suku bunganya tahun depan,” kata Tom Hainlin, ahli strategi investasi nasional di US Bank Wealth Management di Minneapolis. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Bisnis
7 bulan lalu

Pria China Ini Jadi Miliarder usai Bisnis Kedai Teh Melantai di Bursa AS, Hartanya Tembus Rp43 Triliun

Keuangan
7 bulan lalu

IHSG Hari Ini Diprediksi Kembali Terkoreksi, Ini Sentimen Pendorongnya

Bisnis
10 bulan lalu

Sosok Liang Wenfeng, Pemilik Platform AI DeepSeek yang Guncang Saham Amerika

Keuangan
12 bulan lalu

IHSG Hari Ini Berpotensi Lanjutkan Penguatan, Cek Rekomendasi Sahamnya

Bisnis
1 tahun lalu

Kapitalisasi Pasar Nvidia Ambles Rp4.340 Triliun, Ini Penyebabnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal