BENGALURU, iNews.id - Perusahaan milik orang terkaya Asia Mukesh Ambani, Reliance Industries Ltd menunjuk ketiga anak Ambani sebagai direktur perusahaan. Hal ini mengisyaratkan langkah Ambani yang akan menyerahkan tongkat estafet perusahaan ke anak-anaknya.
Belum lama ini Ambani menyampaikan bahwa anak-anaknya Isha, Akash dan Anant Ambani akan memiliki peran penting dalam kerajaan bisnsinya. Dia juga menyebut Reliance sedang dalam proses melakukan transisi kepemimpinan.
Adapun, Mukesh Ambani telah diangkat kembali sebagai ketua perusahaan untuk lima tahun berikutnya pada bulan Juli.
Mengutip Reuters, Ambani mengungkapkan, ketiga anaknya akan bekerja sebagai satu tim dan akan berkolaborasi dengan direktur lain di Reliance dan memandu pertumbuhan seluruh bisnis perusahaan yang beragam.
Dengan kapitalisasi pasar mencapai lebih dari 200 miliar dolar AS, kerajaan bisnis Ambani mencakup sektor telekomunikasi, ritel, minyak dan gas, serta energi baru terbarukan.
Ayah Mukesh, Dhirubhai Ambani, merupakan pengusaha terkenal yang meninggal dunia tanpa menulis surat wasiat. Hal ini memicu publik yang berkepanjangan untuk menguasai aset antara Mukesh dan adiknya Anil.