JAKARTA, iNews.id - Rektor Universitas Binawan, Illah Saillah, menyambut baik kehadiran Galeri Investasi MNC Sekuritas bekerja sama dengan Bursa Efek Indonesia (BEI).
Menurut dia, adanya galeri Investasi MNC Sekuritas sangat positif untuk memberikan edukasi dan memperkenalkan dunia pasar modal kepada mahasiswa Universitas Binawan yang juga merupakan generasi milenial.
Illah mengatakan, bakal menindaklanjuti dari kehadiran galeri Investasi MNC Sekuritas ini, salah satunya adalah pembentukan Investment Club, atau semacam UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) yang berfokus untuk menguatkan pengetahuan tentang dunia pasar modal sebelum terjun kedalamnya.
"Universitas Binawan sangat menyambut baik penyelenggaraan ini dan sangat senang dengan adanya galeri Investasi, kita sudah merencanakan setelah ini akan ada yang namanya Invesnent club," ujar Illah usai peresmian Galeri Investasi MNC Sekuritas di Universitas Binawan, Jakarta Timur, Selasa (19/7/2022).
Disamping itu, menurutnya dengan adanya Galeri Investasi ini juga memberikan dampak positif tidak hanya untuk mahasiswa untuk menambah pengetahuannya, namun juga untuk para dosen jika hendak melihat data untuk kepentingan riset.