Sandiaga Uno Target Ekonomi RI Naik 15 Persen dari MotoGP Mandalika 2023

Heri Purnomo
Menparekraf Sandiaga Uno berharap ekonomi RI naik 15 persen berkat MotoGP Mandalika 2023 (ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Prariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno berharap ajang balapan motor kelas dunia MotoGP Mandalika 2023 dapat memberikan dampak ekonomi yang lebih besar dibandingkan tahun lalu. 

Menurut Sandiaga tahun lalu dampak ekonomi dari gelaran itu menghasilkan Rp8 triliun dan juga 30.000 pekerjaan bagi masyarakat. Maka dari itu, di tahun ini ia berharap peningkatan sebesar 10 hingga 15 persen terhadap ekonomi kreatif maupun ekonomi yang berkaitan.

"Tahun lalu itu dampaknya di atas Rp8 triliun untuk ekonomi bukan hanya NTB tapi ekonomi sektor pariwisata ekonomi kreatif dan sektor ekonomi terkait lainnya dan ada lebih dari 30 ribu lapangan kerja yang tercipta. Tahun ini targernya lebih baik, dengan peningkatan 10-15 persen," kata Sandiaga usai menjadi pembicara kunci acara "Blue Ocean Strategy Fellowship", di Jakarta, Kamis (12/10/2023). 

Adapun ia menjelaskan bahwa saat ini persiapan ajang MotoGP Mandalika sudah mencapai 100 persen. Ia berharap ajang tersebut terlaksana dengan lancar. 

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
11 jam lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Nasional
6 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
9 hari lalu

Sandiaga Uno Bicara Bisnis Masa Depan: Green Economy Ciptakan Green Job

All Sport
26 hari lalu

Kecelakaan Marc Marquez Paling Mengerikan Ternyata Terjadi di Mandalika, Bukan Jerez!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal