JAKARTA, iNews.id - Kementerian BUMN akan mengurangi komisaris pada anak usaha PT Perkebunan Nusantara (Persero) III. Jumlah komisaris pada 14 anak usaha dinilai tak perlu banyak-banyak.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, pemangkasan jumlah komisaris hanya berlaku untuk anak usaha. Sementara untuk induk usaha tak berubah.
"Holding nggak berubah, tapi anak usaha berubah, komisarisnya bisa satu atau dua orang saja," kata Arya, Kamis (28/5/2020).
Arya menilai, struktur organisasi anak usaha PTPN III perlu dilakukan. Pasalnya, sering terjadi tumpang tindih tugas dan fungsi sehingga membuat perusahan tidak efektif.
Atas dasar itulah, kata Arya, Menteri BUMN Erick Thohir merampingkan organisasi holding BUMN perkebunan. Beberapa direksi di anak usaha ditarik ke induk.